Senin, 26 Oktober 2020

JADILAH SAHABAT TUHAN YESUS

 FIRMAN TUHAN SUMBER KEHIDUPAN

Kekuatan, Inspirasi dan Motivasi

Selasa, 27 Oktober 2020


JADILAH SAHABAT YESUS 


Selamat Pagi! Sahabat yang baik hati, marilah menggunakan waktu sejenak di pagi hari ini untuk berdoa, membaca dan merenungkan Firman Tuhan.


Yohanes 15: 14 (TB) Kamu adalah sahabat-Ku, jikalau kamu berbuat apa yang Kuperintahkan kepadamu.


John 15: 14 (KJV) Ye are my friends, if ye do whatsoever I command you.


Setiap orang punya cerita masing-masing tentang kisah persahabatan yang pernah dijalin. Sahabat untuk berbagi keceriaan dan kesedihan. Sahabat yang siap mendengar keluh kesah kita. Sahabat yang selalu ada untuk kita dan menguatkan kita ketika kita ada dalam keadaan yang lemah. Cerita tentang persahabatan tidak selalu mulus, terkadang ada konflik, terkadang ada rasa kecewa, atau mungkin berujung pada perpisahan karena alasan tidak ada kecocokan lagi, atau mungkin sudah menemukan sahabat baru. Retaknya hubungan persahabatan bisa terjadi karena banyak hal. Mungkin pernah dikecewakan atau disakiti oleh sahabatnya sehingga menutup hati menerima persahabatan kepada yang lain. Bahkan mungkin ada yang dikhianati atau asas manfaat saja. 


Sahabat yang baik hati! Jika kamu saat ini sudah memiliki sahabat, bersyukurlah kepada Tuhan dan jangan pernah sekali-kali menyakiti hati sahabatmu. Sahabat adalah seseorang yang Tuhan berikan bagi kita untuk mengingatkan dan menguatkan kita. Seorang sahabat yang baik tidak hanya ada di saat kamu senang saja, namun ia akan ada dalam keadaan sedih dan memiliki pergumulan. Seperti persahabatan antara Daud dan Yonatan dalam cerita Alkitab. Kisah Persahabatan yang diberkati oleh karena mereka saling mengasihi satu sama lain. Meskipun Saul ayah Yonatan hendak membunuh Daud, Yonatan tidak segan untuk membantu Daud bahkan ia pun menguatkan Daud ketika Daud dalam keadaan lemah. 


Ayat renungan hari ini barkata: Kamu adalah sahabat-Ku, jikalau kamu berbuat apa yang Kuperintahkan kepadamu. Dalam bagian ini julukan “sahabat-Ku” ditawarkan kepada barangsiapa yang percaya dan berbuat apa yang diperintahkan Bapa dan tinggal didalam kasih-Nya. Perintah yang disampaikan Bapa adalah supaya kita saling mengasihi. Tidak ada kasih yang lebih besar dari pada kasih seorang yang memberikan nyawanya untuk sahabat-sahabatnya. Itulah kasih Yesus bagi kita dan dunia ini. Oleh karena itu, ketika kita menjalin persabatan, biarlah kita meneladani Yesus yang mengorbankan nyawa-Nya bagi keselamatan umat manusia. Persahabatan yang tidak mencari keuntungan, kenyamanan dan keselamatan pribadi, tetapi yang selalu mau memberikan yang terbaik bagi sahabatnya dalam suka dan duka. 


Makna seorang sahabat bisa juga kita rujuk pada Amsal 17:17 (TB)  Seorang sahabat menaruh kasih setiap waktu, dan menjadi seorang saudara dalam kesukaran. Sahabatbyang tidak pernah berubah dulu, kini dan esok. Kita bersyukur Yesus berkenan menjadikan kita sahabatNya. Persahabatan Yesus adalah kekal, tidak dibatasi oleh ruang dan waktu. Yesus berkenan hadir dan bersedia memberikan pertolongan setiap waktu sampai menuntun kita ke rumah Bapa.


Sebagai sahabat Tuhan Yesus kita diminta bersedia melakukan perintahNya dan berdoa. Orang yang sudah menjadi sahabat Yesus, dengan tekun berdoa. Bersahabat dengan Yesus juga ditunjukkan dengan persahabat yang baik pula di lingkungan keluarga, kerja dan masyarakat serta bagi semua orang. Jadilah sahabat Yesus dengan berkenan melakukan perintahNya. 


Sahabatku, Tuhan memberkati saudara dengan melimpahkan segala kebaikan dalam hidup kita. Amin.


Salam: Tim Page Pdt Nekson M Simanjuntak - BP

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEBAHAGIAAN ORANG BENAR

  Kotbah Minggu Exaudi Minggu, 12 Mei 2024 Ev. Mazmur 1:1-6 KEBAHAGIAAN ORANG BENAR Selamat Hari Minggu! Sahabat yang baik hati, kotbah ming...