Jumat, 14 Desember 2018

TETAP BERTAHAN

*TETAP BERTAHAN*

Selamat Pagi! Sahabat yang baik hati, marilah menggunakan waktu sejenak di pagi hari ini untuk merenungkan Firman Tuhan sebagai sumber kekuatan, inspirasi dan motivasi bagi kita dalam bekerja. Sabtu, 15/12/2018

Lukas 21:19 (TB)  Kalau kamu tetap bertahan, kamu akan memperoleh hidupmu."

Luke 21:19 (RSV)  By your endurance you will gain your lives.

"Start well, processing well and finished well." Suatu ungkapan dalam dunia pekerjaan agar ada perencanaan yang baik dalam mengelola pekerjaan. Hal ini mengingatkan jika kita memulai dengan baik,  berproses dengan baik, kita yakin dan percaya Tuhan akan berkeja sehingga pekerjaan kita akan berakhir dengan baik pula. Jangan harap memulai pekerjaan tanpa perencanaan baik akan menghasilkan buah yang baik. Memang ada saja unsur lucky dalam hidup ini, namun itu satu dari sekian banyak peluang. Bahkan harus kita ingat perencanaan yang baik saja belum tentu mendapatkab hasil baik ada saja situasi yang kadang diluar perkiraan kita. Nasihat di atas mengingatkan kita agar setiap melakukan pekerjaan mari memulai dengan baik, kita kawal prosesnya dengan baik dan kita akan merayakannya hasil baik pula. Mungkin di saat pertengahan Desember ini, anda sudah mulai merasakannya; ada yang harus lembur, kesana kemari dan seolah menyesali kenapa ngak dari dulu dicicil pekerjaan banyak ini? Atau juga ada yang harus terpaksa anda pilih prioritas karena di bulan Desember ini semua pekerjaan menumpuk dan menuntut tuntas selesai. Tetaplah jaga kesehatan, jika ada pengalaman seperti itu di tahun ini, sekaligus juga peringatan bagaimana kalau tahun depan segala sesuatu kita rencanakan dengan baik dan kita kawal dengan baik dan diakhir pun kita menikmati hasil dengan baik pula.

Dalam hal ini Yesus mengajarkan kepada murid-muridNya. Sebelum naik ke Sorga Yesus berpesan agar bertahan sampai akhir. Yesus telah memulai dengan baik  memanggil dan menetapkan mereka menjadi murid, Yesus telah memproses dan membentuk mereka menjadi murid melalui pengajaran dan pembekalan mereka, serta mengutus mereka dalam melakukan pelayanan. Yesus berpesan menjadi murid harus mau menderita, mengikut Yesus dan memikul salib. Tugas ini berat, ditambah lagi tantangan dari dunia yang menolak kehadiran Injil. Bagaimana pun harus bertahan agar mereka memperoleh hasil, yaitu mahkota kehidupan yang kekal. "Hendaklah kamu setia sampai mati, dan Aku akan mengaruniakan kepadamu mahkota kehidupan." (Wahyu 2:20)

"No pain no gain" atau tiada mahkota tanpa penderitaan. Kualitas seseorang dibuktikan pada kesetiaan dan ulet menjalani kesusahan dan penderitaan. Mengubah situasi yang carut marut menjadi tertata dengan baik. Itu berlaku dalam segala bidang kehidupan: pada pekerjaan, keluarga dan iman.  Ada saja orang bersikap pragmatis dan oportunis, hanya ingin ikut ambil bahagian ketika senang dan bahagia namun tak mau ikut ambil beban. Dalam leadership, sikap seperti ini sangat susah diandalkan karena hanya ingin mengambil keuntungan. Dalam hal hidup keluarga, ada saja tipe seseorang yang tidak tahan menderita, ketika hal buruk menimpa keluarga, tak sanggup hidup menderita. Tidak sedikit masalah keluarga terjadi karena masalah ekonomi keluarga. Nas ini menegaskan bertahan dan setia.

Sahabat yang baik hati! Nas renungan pagi ini mengingatkan kita dalam hal iman kita harus setia dan bertahan karena dengan demikian kita akan hidup. Jangan kalah oleh tantangan dan jangan ingkar karena godaan semuanya adalah ujian menunggu kesudahan. Setialah dan bertahanlah kala suka duka, kala tertawa dan menjerit kesakitan, kala untung dan malang. Kita tidak tahu di balik duka Tuhan sediakan sukacita.  Tuhan akan datang memahkotai orang yang bertahan dengan kehidupan kekal.

Berpengharapan yang teguh buah dari iman. Nas ini pesan Yesus bagi kita bulan Desember ini dalam segala hal kita harus setia dan bertahan hidup sampai akhirnya. Hanya orang yang bertahan sampai pada akhirnya akan memperoleh kehidupan.

Sahabatku! Tuhan memberkati saudara dengan melimpahkan segala kebaikan dalam hidup anda. Amin

Salam: Pdt Nekson M Simanjuntak

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEBAHAGIAAN ORANG BENAR

  Kotbah Minggu Exaudi Minggu, 12 Mei 2024 Ev. Mazmur 1:1-6 KEBAHAGIAAN ORANG BENAR Selamat Hari Minggu! Sahabat yang baik hati, kotbah ming...