Rabu, 23 Desember 2020

TERANG TELAH TERBIT MENERANGI KEGELAPAN

 Kotbah Malam Natal, 24 Desember 2020

Nas: Yesaya 9:1-6


TERANG TELAH TERBIT MENERANGI KEGELAPAN


Sahabat yang baik hati, dari hati yang terdalam kami sampaikan selamat Natal bagi kita semua.


01. Peristiwa Natal sesungguhnya adalah deklarasi Allah untuk keselamatan dan perdamaian dunia melalui kelahiran Yesus Kristus. Natal ada untuk mengubah dunia. Dunia yang penuh kegelapan, sarat dengan kepentingan dan strategy mengalahkan musuh berubah menjadi pengorbanan diri dan saling mengasihi. Dunia yang penuh lumuran darah, pembalasan, amarah dan kekerasan ambisi disibari oleh terang dan ajakan untuk menyembuhkan luka. Dunia yang gelap ini  saling mengancam, mengintimidasi sesama diubah menjadi dunia yang cerah dimana manusia hidup saling menolong dan memperhatikan.

Yesaya 9:6 (TB)  (9-5) Sebab seorang anak telah lahir untuk kita, seorang putera telah diberikan untuk kita; lambang pemerintahan ada di atas bahunya, dan namanya disebutkan orang: Penasihat Ajaib, Allah yang Perkasa, Bapa yang Kekal, Raja Damai. 


Pesan malam natal ini menyampaikan pembebasan dunu yang penuh kegelapan  kini terang Tuhan telah bersinar untuk mengusir kegelapan, membebaskan manusia dari perseteruan yang membinasakan. Natal merayakan kehidupan yang dibawah oleh Yesus Kristus.


02. Nats kotbah malam natal ini suatu janji kelahiran raja damai yang dirindukan oleh umat Allah. Nubuatan ini diwartakan  dalam situasi Kerajaan Yehuda yang tidak pasti dan dilanda krisis yang gelap dan suram. Empat raja-raja terakhir di Yehuda tidak memiliki suatu kepastian keamanan dan kenyamanan bagi umat. Yehuda dibawah bayang-bayang ketakutan negara-negara adikuasa; Mesir, Assyur dan Babilonia yang berlomba-lomba menaklukkan bangsa-bangsa lain. Situasi politik luar negeri yang tidak kondusif ini membuat raja2 Yehuda tak berdaya apapun memberikan rasa aman. Umat gusar dan berjalan ketidak pastian, gelap dan suramnya masa depan. Mereka memasuki suayu jaman gelap tanpa ada titik terang  kebijakan yang diambil. Dalam keadaan demikianlah Tuhan mendeklarasikan adanya suatu era baru melalui KELAHIRAN SEORANG PUTRA mahkota yang memimpin dengan penuh kuasa, penuh dengan hikmat, dan raja yang perkasa.


Kelahiran seorang Putra mahkota raja damai, berhikmat dan penuh kejayaan akan mengubah keadaan sejarah Umat Allah


a) dari ketidak pastian dan kepada suatu jaminan pasti, dari jaman gelap yang tak menentu kepada titik terang yang menerangi. Putra yang lahir itu adalah terang yang menerangi sehingga setiap orang dapat berjalan menuju jalan yang hendak dilaluinya dan sampai kepada tujuannya masing-masing. Kelahiran seorang putra mahkota raja damai akan memastikan tak seorang pun yang sesat di jalan. Tidak ada lagi yang berjalan dalam kegelapan dan ketidak pastian. Tetapi dituntun oleh sinar terang sampai ke tujuan seperti perjalanan orang Majus sampai di kota Betlehem melihat Yesus yang lahir karena dituntun bintang terang yang memberikan petunjuk dalam perjalanan mereka.


b) Putra yang lahir itu akan mengakhiri penindasan dan sengsara memasuki suatu sukacita dan sorak-sorai. Kekuasan yang menindas, mengancam dan menakutnakuti akan dipatahkan. Itulah sebabnya Yesaya menyampaikan: "tongkat si penindasan akan Kaupatahkan". Era kekuasaan yang lalim dan menindas akan berakhir: kuasa yang menyengsarakan, kesewenangan dan kuasa yang menakut-nakuti akan dihentikan. Waktunya akan tiba setiap orang memiliki hak sipilnya karena telah lahir seorang pemimpin yang bijaksana, arif dan perkasa. 


c) Bukan hanya itu Putra yang lahir itu akan melaksanakan gencatan senjata. Setiap senjata yang melukai akan dilucuti dan jubah kebesaran perang akan  menjadi umpan api. Api yang memusnahkan amarah, perang, iri, dendam dan kebencian akan dimusnahkan dalam api perdamaian (9:4). Derap langkah tentara bukan lagi menakutkan, seragam pasukan perang bukan lagi ancaman tetapi menjadi umpan api. Semuanya menuju pada perdamain. Ini yang sangat baik kita lakukan di malam natal menyalakan lilin natal simbol perdamaian, menghentikan sikap yang melukai dan menginginkan darah orang telah berakhir tetapi berlomba menjadi terang yang menerangi dan menyuluh setiap lorong dan jalan kehidupan. Dengan api lilin natal yang menyala kita menjadi terang yang menyinari sehingga tak seorang pun yang tersesat tetapi sampai pada tujuan masing-masing dengan sentosa. 


d) Seorang Putera telah lahir untuk kita: Dia akan memimpin dunia penuh dengan hikmat, membawa kesejahteraan dan penuh kuasa dalam mematahkan kuasa yang menindas. 

 Yesaya 9:6-7 (TB)  (9-5) Sebab seorang anak telah lahir untuk kita, seorang putera telah diberikan untuk kita; lambang pemerintahan ada di atas bahunya, dan namanya disebutkan orang: Penasihat Ajaib, Allah yang Perkasa, Bapa yang Kekal, Raja Damai. 


(9-6) Besar kekuasaannya, dan damai sejahtera tidak akan berkesudahan di atas takhta Daud dan di dalam kerajaannya, karena ia mendasarkan dan mengokohkannya dengan keadilan dan kebenaran dari sekarang sampai selama-lamanya. Kecemburuan TUHAN semesta alam akan melakukan hal ini. 


03. Berita Natal di masa pandemi. 


Semua kita merasakan dampak pandemi covid 19 ini. Banyak kehilangan pekerjaan, beban hidup meningkat padahal pendapatan menurun. Kebahagiaan dan kehangatan persaudaraan dirampas dari kehidupan kita dengan menjaga jarak. Senyum dan tawa tertutup oleh masker. Hanyatnya rangkulan kaaih mesra diganti dengan salam covid. Bagi yang terindikasi harus mengisolaai diri. Pandemi covid telah memgubah kebiasaan kita yang dulu menjadi kebiasaan baru di new normal ini. 


Kapan semua pergumukan ini berakhir? Ada seberkas harapan saat pemerintah mengumumkan akan ada vaksin di Indonesia. Ini tenru kabar baik, kiranya vaksin ini menjadi harapan baru mengatasi pandemi covid 19. Kanbar baik dan terbaik dari semua itu adalah Yesus Kristus telah lahir di dunia ini, Dialah Yuruselamat kita, penolong bagi kita dan Dia akan menyertai kita menjalani kehidupan ini.


Percayalah, Tuhan tidak membiarkan umatnya. Janji Tuhan akan dipenuhi dan ini telah menjadi nyata di malam Natal. Yesus telah lahir di dunia ini memberitakan damai sejahtera bagi orang yang berkenan kepadaNya (Lukas 2:14). 



Selamat Natal Buat Kita Semua

Salam kami Sekeluarga 

Pdt Nekson M Simanjuntak/Hotma Uli Sianturi: Lita, Theo dan Timo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEBAHAGIAAN ORANG BENAR

  Kotbah Minggu Exaudi Minggu, 12 Mei 2024 Ev. Mazmur 1:1-6 KEBAHAGIAAN ORANG BENAR Selamat Hari Minggu! Sahabat yang baik hati, kotbah ming...