Kamis, 15 Juli 2021

MATA TUHAN ADA DIMANA-MANA

 FIRMAN TUHAN SUMBER HIDUP

Kekuatan, Inspllirasi dan Motivas

Jumat, 16 Juli 2021


MATA TUHAN ADA DI MANA-MANA


Selamat Pagi! Sahabat yang baik hati, Marilah menggunakan waktu sejenak di pagi hari ini untuk berdoa, membaca dan merenungkan Firman Tuhan. 


Amsal 15:3 (TB)  Mata TUHAN ada di segala tempat, mengawasi orang jahat dan orang baik. 


Proverbs 15:3 (RWV)  The eyes of the LORD are in every place, beholding the evil and the good.


“Gusti Ora Sare” beberapa bulan lalu ungkapan ini viral di Indonesia. Jika diterjemahkan berarti Tuhan tidak tidur.   Ungkapan ini  merupakan pituah bagi masyarakat Jawa bahwa dalam setiap tindakan manusia ada Tuhan yang menghakimi setiap perbuatan dengan adil. Tuhan tidak tidur dan tinggal diam, tetapi Tuhan akan birtindak membalaskan kejahatan. Kata-kata   ini   menjadi   menarik karena inilah yang disampaikan  oleh   Ahok   saat   dipersidangan saat   membacakan   pledoinya   menerima   hukum   dua   tahun   penjara atas tuduhan penistaan agama. Vonnisnya sangat berpengaruh besar mengganjal   dia   saat   Pilgub DKI  dan   memenjarakannya. Kasus ini memang mengerus perhatian masyarakat Indonesia saat itu, baik yang pro dan yang kontra. Setelah empat tahun berlalu kata-kata  ini  Kembali  mencuat,  karena  satu-persatu   yang dianggap lawan-lawan Ahok   dipenjarakan   terkait   berbagai kasus. 


Kejadian ini dibanyak media sosial disebut dengan karma Ahok. Sebagai orang percaya kita tidak percaya karma, namun kita percaya Tuhan tidak tidur, dia akan menghakimi segala perbuatan manusia dengan adil. Mata Tuhan ada di mana-mana, melebihi CCTV buatan manusia. Di beberapa kasus kejahatan terbongkar tertangkap kamera CCTV, maka pelaku pun tidak dapat mengelak bukti tersebut.  Maka lebih dari itu mata Tuhan ada dimana-mana.


Pengakuan Tuhan tidak tidur sejejar dengan pandangan Alkitab. Mata Tuhan terus mengawasi kehidupan ini 24 jam perhari. Tidak ada kejadian yang tidak diketahui oleh Tuhan, semuanya terbuka dihadapan Tuhan. Sehebat apapun manusia menyembunyikan rencana jahat, hingga mengelabui setiap orang namun Tuhan tetap tahun. 

Pesan Amsal ini sangat penting agar setiap orang sadar bahwa Tuhan maha tahu atas apa yang kita perbuat. Tidak ada perbuatan kita yang tersembunyi di hadapan Tuhan.


Tuhan mengawasi orang jahat maupun orang baik. Amsal ini mau mengingatkan bahwa Tuhan mengawasi setiap perbuatan orang. Jika ada orang jahat melakukan kejahatannya tanpa diketahui orang lain dan seolah luput dari hukuman, Amsal ini mengingatkan Tuhan sendiri tahu dan waktunya akan betindak mengadili dengan caranya sendiri. Sebagaimana diingatkan oleh  Mazmur 121:4 (TB)  Sesungguhnya tidak terlelap dan tidak tertidur Penjaga Israel. 


Tuhan itu baik, panjang sabar dan penuh belas kasihan. Tidak dibalaskannya kesalahan kita setimpal dengan perbuatan kita. Seperti Bapak sayang sama anaknya demikian Tuhan menyanyangi kita. Tuhan menunggu orang jahat bertobat dari kesalahannya.


Demikian dengan perbuatan baik, jika ada ornag berbuat baik ingin tidak mendapat perhatian dnanoujian dari manusia, ingatlah bahwa Tuhan mengetahui niat dan perbuatan baik kita. Sekecil apapun tindakan baik kita, Tuhan tahu dan akan memberkatinya. Karena itu janganlah jemu-jrmu berbuat baik, tindakan kecil yang baik dari kita akan diperhitungkan Tuhan sebagai sejarah kebaikan dalam hidup kita. Namun harus diingat bahwa kita berbuat baik bukan untuk mendapatkan kebaikan yang lebih besar, namun sebagai tugas dan tanggung jawab orang percaya. Melakukan Kmkebaikan adalah buah dari penghayatan iman. 


Sahabatku, nas renungan hari ini mendorong kita untuk melakukan sesuatu dibawah kesadaran bahwa Tuhan tahu apa yang kita kerjakan baik itu buruk maupun baik.Tidak ada yang luput dari pengawasan Tuhan karena Tuhan maha hadir, Tuhan maha tahu dan Tuhan maha kuasa.


Sahabatku, Tuhan memberkati saudara dengan melimpahkan segala kebaikan dalam hidup saudara. Amin


Salam dari tim: NMS

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEBAHAGIAAN ORANG BENAR

  Kotbah Minggu Exaudi Minggu, 12 Mei 2024 Ev. Mazmur 1:1-6 KEBAHAGIAAN ORANG BENAR Selamat Hari Minggu! Sahabat yang baik hati, kotbah ming...