Selasa, 28 Desember 2021

TUHAN TEMPAT PERLINDUNGAN KITA

 https://www.facebook.com/216559085082832/posts/6774750595930282/?sfnsn=wiwspmo

FIRMAN TUHAN SUMBER HIDUP

Kekuatan, Inspirasi dan Motivasi

Rabu, 29 Desember 2021


*TUHAN TEMPAT PERLINDUNGAN KITA*


Selamat Pagi! Sahabat yang baik hati, marilah menggunakan waktu sejenak di pagi hari ini untuk berdoa, membaca dan merenungkan Firman Tuhan.


Mazmur 31: 2 (TB) Pada-Mu, TUHAN, aku berlindung, janganlah sekali-kali aku mendapat malu. Luputkanlah aku oleh karena keadilan-Mu,


Psalm 31: 2 (KJV) Bow down thine ear to me; deliver me speedily: be thou my strong rock, for an house of defence to save me. 


Sahabat yang baik hati.

Di dalam dunia yang penuh dengan kesengsaraan ini, hanya ada satu tempat perlindungan yang pasti, yaitu Allah sendiri. Ketika kita merasa sangat letih oleh semua usaha kita, ketika kita bingung karena berbagai masalah kita, ketika kita dilukai oleh kawan-kawan kita, ketika kita dikelilingi oleh musuh-musuh kita, kita dapat berlindung kepada Tuhan. 


Tidak ada rasa aman di dunia ini. Sekalipun banyak orang mengatakan bahwa rumah kita sendiri adalah tempat yang paling nyaman untuk berlindung dan berteduh. Tapi nyatanya banyak rumah yang dihuni oleh orang-orang yang selalu bertengkar, tidak peduli, tidak memaafkan, pergi-pulang semaunya, egois, sombong, pemarah dan lain sebagainya. Dengan situasi dan kondisi yang seperti ini, masihkah kita mengatakan bahwa rumah adalah tempat yang paling aman untuk berlindung?


Sahabat yang baik hati. 

Mazmur 31 ini keseluruhannya merupakan mazmur doa dan nyanyian yang ditulis untuk digunakan dalam saat teduh pribadi maupun dalam ibadat umum yang berbentuk kontemplasi, yaitu berdiam dalam doa yang teduh mengungkapkan kesusahan dan mengungkapkan ratapan yang dalam. Si Pemazmur yang disebut juga bernama Daud tengah mengalami kesusahan berat, mungkin karena musuh, karena penyakit, karena ditinggalkan oleh teman. Namun yang pasti adalah bahwa doa ini mewakili jeritan hati orang beriman yang sedang dalam kesulitan dan yang sedang dalam penindasan, dalam tekanan, mengalami ketidak-adilan dalam perjalanan hidupnya di dunia ini. Di dalam Mazmur 31 ini kita bersama-sama bisa menemukan sesuatu yang menjadi pegangan hidup kita ketika kita mengalami banyak kesulitan dan penindasan di dalam perjalanan hidup ini. 


Renungan hari ini mengatakan: “Pada-Mu, TUHAN, aku berlindung, janganlah sekali-kali aku mendapat malu. Luputkanlah aku oleh karena keadilan-Mu.” Dalam hal ini si Pemazmur mengajarkan kepada kita bahwa hanya Tuhan sajalah tempat perlindungan kita dan hanya Dia sajalah yang dapat melindungi kita dari segala hal yang terjadi. Kalau kita mencari manusia untuk meminta perlindungan maka yang kita terima adalah kekecewaan karena tidak semua manusia mau melindungi orang yang berdosa, miskin dan hina. Jika kita meminta perlindungan kepada manusia maka kita harus siap membayar jasanya. 


Tetapi jika kita berlindung kepada Tuhan, Dia akan menjadi pembela kita dalam setiap kondisi dan situasi, baik ketika kita terhina, tertindas, terluka, dll. Jika kita meminta perlindungan kepada manusia, maka yang lebih sering yang kita alami adalah dipermalukan di depan umum. Kebanyakan orang yang sudah menolong dan melindungi orang lain justru menjadi ajang kesempatan baginya untuk menyombongkan diri dan mempermalukan orang yang sudah ditolongnya. Meminta pertolongan kepada orang bukan tidak boleh, tetapi menjadikannya sebagai andalan adalah sama dengan menjadikan orang itu seperti tuhan kita. 


Maka melalui renungan hari ini, kita diingatkan bahwa hanya Tuhan sajalah tempat perlindungan kita. Tuhan tidak akan pernah mempermalukan orang yang sudah ditolong-Nya. Dan kita tidak perlu repot-repot membayar jasa Tuhan karena sudah membela dan menolong kita karena Dia tidak butuh uang, tapi Tuhan menginginkan agar kita SETIA, TAAT dan BERIMAN kepada-Nya. 


Sahabatku, Tuhan adalah tempat perlindungan kita. Kita selalu aman dalam lindungan tangan Tuhan. Oleh karena itu marilah kita tetap mengasihi Tuhan setiap saat sebab Dia juga sangat mengasihi kita, seperti yang diungkapkan Pemazmur diakhir nyanyian dan doanya dalam Mazmur 31: 24-25 “Kasihilah TUHAN, hai semua orang yang dikasihi-Nya! TUHAN menjaga orang-orang yang setiawan, tetapi orang-orang yang berbuat congkak diganjar-Nya dengan tidak tanggung-tanggung. Kuatkanlah dan teguhkanlah hatimu, hai semua orang yang berharap kepada TUHAN!”


Sahabatku, Tuhan memberkati Saudara dengan melimpahkan segala kebaikan dalam hidup saudara. Amin.


Salam dari Tim Renungan (JZ)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEBAHAGIAAN ORANG BENAR

  Kotbah Minggu Exaudi Minggu, 12 Mei 2024 Ev. Mazmur 1:1-6 KEBAHAGIAAN ORANG BENAR Selamat Hari Minggu! Sahabat yang baik hati, kotbah ming...