Jumat, 11 September 2020

MEMBUANG JAUH PELANGGARAN KITA

 https://www.facebook.com/216559085082832/posts/4390619831010049/?sfnsn=wiwspmo&extid=eF1aTiB23Nw7EL91

FIRMAN TUHAN SUMBER KEHIDUPAN

Kekuatan, Inspirasi, dan Motivasi

Sabtu, 12 September 2020


*MEMBUANG JAUH PELANGGARAN KITA*


Selamat Pagi! Sahabat yang baik hati, marilah menggunakan waktu sejenak di pagi hari ini untuk berdoa, membaca dan merenungkan Firman Tuhan. 


Mazmur 103:12 (TB)  sejauh timur dari barat, demikian dijauhkan-Nya dari pada kita pelanggaran kita. 


Psalms 103:12 (RWV)  As far as the east is from the west, so far hath he removed our transgressions from us.


Siapakah yang dapat mengukur jarak timur ke barat? Jika para peneliti angkasa dapat memperkirakan jarak bumi dengan mata hari dalam nilai satuan astronomi (sa) yakni 149.597.870,691 ± 30 meter (sekitar 150 juta kilometer atau 93 juta mil.

Maka jarak antara timur dan barat pastilah tidak akan ditemukan. Timur dan barat adalah arah mata angin, timur adalah seberang atau kebalikan dari barat. Jika timur ada di sebelah kanan kita, maka barat akan ada di sebelah kiri kita. Jika timur dihadapan kita maka barat ada dibelakang kita. 


Ini arti kiasan yang dipakai oleh Pemazmur menjelaskab kebaikan Tuhan, bahwa kesalahan dan pelanggaran kita telah dibuang jauh-jauh dan tak mungkin kembali lagi bertemu dalam sejarah perjalanan hidup kita. Inilah  kebaikan Tuhan: mengampuni dan memaafkannya serta melupakan untuk selama-lamanya. Jika dalam memory computer, datanya telah didelete (hapus) dari direktori data maka tidak akan ada lagi data itu ditemukan. Demikianlah ungkapan pemasmur ini bahwa kasih Bapa yang membuang jauh pelanggaran kita sejauh timur dari barat.


Kebaikan Tuhan ini memulihkan hubungan manuaia kepada Tuhan. Pada satu pihak Allah tidak suka terhadap dosa dan pelanggaran namun dengan pengampunan Tuhan menerima manusia dan memaafkannya. Pada pihak yang lain manusia berdosa yang melanggar perintah Tuhan akan merasa bersalah, takut dan tak berani berhadapan dengan Tuhan tetapi karena tindakan pengampunan Tuhan hubungan ini dipulihkan. Tuhan sendirikah yang berinisiatif mengampuni dan memaafkan pelanggaran kita. Semua itu dilakukan karena kaaih Allah yang besar pada kita. Kasih menutupi banyak dosa. Inilah yang dilakukan oleh Allah di dalam diri Yesus Kristus dengan pengorbanannya di kayu salib. 


Nas renungan ini telah menginspirasi penulis lagu yang sangat sahdu: 


Sejauh timur dari barat

Engkau membuang dosaku

Tiada Kau ingat lagi perlanggaranku

Jauh kedalam jubir laut

Kau melemparkan dosaku


Tiada Kau perhintungkan kesalahanku

Betapa besar kasih pengampunanmu Tuhan

Tak kau pandang hina hati yang hancur

Ku berterimakasih kepada-Mu ya Tuhan

Pengampunan yang Kau beri pulihkanku


Sahabat yang baik hati! Inilah sukacita bagi kita, Tuhan telah memaafkan dan mengampuni kesalahan kita. Pada saat yang sama Tuhan mengehendaki pertobatan dari kita. Jika oleh pelanggaran, manusia terasing dari Tuhan, maka dengan pengampunan kita kembali hidup dalam rangkulan kasih karuniaNya. 


Sahabatku, Tuhan memberkati saudara dengan melimpahkan segala kebaikan dalam hidup saudara. Amin.


Salam: Pdt Nekson M Simanjuntak

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEBAHAGIAAN ORANG BENAR

  Kotbah Minggu Exaudi Minggu, 12 Mei 2024 Ev. Mazmur 1:1-6 KEBAHAGIAAN ORANG BENAR Selamat Hari Minggu! Sahabat yang baik hati, kotbah ming...