Senin, 05 Februari 2018

UPAH ORANG BENAR


UPAH ORANG MENANG

Selamat Pagi! Sahabat yang baik hati, marilah menggunakan waktu sejenak di pagi hari ini untuk berdoa, membaca dan merenungkan firman Tuhan sebagai sumber kekuatan, inspirasi dan motivasi bagi kita. Selasa, 06/02/2018

Wahyu 2:7 (TB)  Siapa bertelinga, hendaklah ia mendengarkan apa yang dikatakan Roh kepada jemaat-jemaat: Barangsiapa menang, dia akan Kuberi makan dari pohon kehidupan yang ada di Taman Firdaus Allah."
Revelation 2:7 (RSV)  He who has an ear, let him hear what the Spirit says to the churches. To him who conquers I will grant to eat of the tree of life, which is in the paradise of God.'

Mengangkat piala kemenangan adalah impian dari setiap atlet atau olah ragawan yang mengikuti lomba atau pertandingan. Sebelum bertanding dia sudah mempersiapkan diri demgan latihan dan ketika bertanding dia harus berjuang keras memenangkan setiap sessi yang harus dilalui, melampaui tantangan dan mengalahkan lawan-lawannya. Dia harus berjuang dengan segala kekuatan yang dimilikinya sampai menuju puncak kemenangan. Upah dari jerih juang orang yang menang adalah sukacita, naik ke tribun kemenangan dan mengangkat piala. Perhatikanlah ekspressi orang yang menang dalam pertandingan, sekalipun sudah lunglai dan cape dalam menjalaninya namun ketika menang akan ada ekspressi sukacita. Lelah berakhir dan saatnya merayakan kemenangan dan penuh sorak-sorai.

Dalam kitab Wahyu ini perjalanan iman berkaitan dengan pertandingan dan upah kemenangan. Selama di dunia ini kita berhadapan dengan lawan tanding kita, yaitu: godaan dari diri sendiri berupa keinginan daging yang dapat membuat kita jatuh dalam dosa. Godaan dari luar melalui hal-hal yang menggiurkan dan tantangan berupa kepahitan dan penderitaan. Semua itu adalah sessi kehidupan yang harus dilalui. Ingatlah setiap ada keinginan kita untuk tetap setia mengikut Tuhan Yesus dan menggapai kehidupan kekal, pada saat yang sama godaan selalu ada dan tantangan selalu diperhadapkan kepada kita. Karena Iblis menghendaki kita memperoleh kemenangan. Orang fasil akan terus mencari temannya dalam api penghukuman. Orang fasik dipakai iblis agar terus mempengaruhi orang percaya meninggalkan jalannya baik melalui godaan yang menggiurkan maupun tantangan yang menghimpit kehidupan. Sebagaimana diingatkan oleh rasul Jakobus bahwa Iblis terus berkeliling san meraung-raung mengincar mangsanya. 1 Petrus 5:8 (TB)  Sadarlah dan berjaga-jagalah! Lawanmu, si Iblis, berjalan keliling sama seperti singa yang mengaum-aum dan mencari orang yang dapat ditelannya.
Hal inilah yang harus kita sadari agar kita terus berjaga-jaga dan setia. Iblis dan orang fasik tak suka jika kita merayakan kemenangan iman dalam hidup ini. Maka kita harus kuat, melampauhi segala beban dan tantang, godaan manis dan penderitaan pahit, jalani hidup di dalam Kristus, berjuang dan setia sampai meraih kemenangan iman. Tuhan telah menantikan kita dan trrus memotivasi kita anak-anakNya agar sampai kepada garis kemenangan. Tuhan telah menyediakan piala kemenangan untuk kita, yaitu pohon kehidupan yang kekal.

Pohon kehidupan disini mengingatkan peristiwa kegagalan Adam dan Hawa. Mereka tidak setia melakukan perintah Allah sehingga harus dikeluarkan dari firdaus dan hukuman atas dosa. Maka dalam renungan di pagi ini, Tuhan menganugerahkan bagi orang yang setia dan memenangkan pergumulan imannya akan menikmati pohon kehidupan dalam firdaus Allah, yaitu kehidupan yang kekal.  
Sahabat yang baik hati, jika Adam dan Hawa telah gagal dan konselwensinya dikeluarkan dari firdaus, maka Allah memghendaki kita orang yang ditetapkan  memperoleh kemenangan iman. Modal kita sudah ada, yaitu jaminan penebusan Yesus Kristus dan penyertaan Roh Kudus. Mari kita jalani hidup ini dan mengalahkan satu demi satu pertandingan yang dihadapkan pada kita. Mari kita lalui ujian pencobaan dalam hidup satu demi satu. Waktunya akan datang, Tuhan memahkotai kita kehidupan kekal dan menkkmati buah pohin kehidupan.

Sahabatku, dimanapun saudara berada, biarlah segala kebaikan dan kasih karunia Tuhan Yesus Kristus menyertai saudara. Amin.
Salam #nekson m simanjuntak

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEKUASAAN DAN KERAJAAN ALLAH KEKAL

  Kotbah Minggu Akhir Tahun Gerejawi - Peringatan Orang Meninggal Minggu, 24 Nopember 2024 Ev. Daniel 7:9-14 KEKUASAAN DAN KERAJAAN ALLAH YA...