Rabu, 08 Januari 2020

YESUS TERANG DUNIA

YESUS TERANG DUNIA Selamat Pagi! Sahabat yang baik hati, marilah menggunakan waktu sejenak di pagi hari ini untuk berdoa, membaca dan merenungkan Firman Tuhan sebagai sumber kekuatan, inspirasi dan motivasi bagi kita. Kamis, 09/01/2020 Yohanes 8:12 (TB) Maka Yesus berkata pula kepada orang banyak, kata-Nya: "Akulah terang dunia; barangsiapa mengikut Aku, ia tidak akan berjalan dalam kegelapan, melainkan ia akan mempunyai terang hidup." John 8:12 (RWV) Then Jesus spoke again to them, saying, I am the light of the world: he that followeth me shall not walk in darkness, but shall have the light of life. Terang adalah sumber kehidupan bagi semua mahkluk hidup. Sebagai contoh kecil, jika anda punya halaman rumah tanaman yang ada di pekarangan akan menampakkan daunnya ke arah terang. Itu seturut dengan habitnya daun tumbuhan akan memasak makanan di daunnya yang disinari oleh sinar mata hari. Mendasarnya terang bagi makhluk hidup mendasari Allah menciptakan terang pada hari pertama pada narasi penciptaan. Terang mengalahkan gelap gulita. Dengan terang, Tuhan dapat berkerja hari demi hari dan oleh terang Allah dapat melihat dan menilai apa yang dikerjakan baik adanya. Fungsi terang pada makna penciptaan dapat juga kita tangkap arti Yesus adalah terang dunia sebagaimana dijelaskan oleh Injil Yohanes. Yesus adalah terang dunia, pertama-tama menjelaskan bahwa terang adalah perlawanan terhadap kegelapan. Bagi Penulis Injil Yohanes, dunia ini dilingkupi oleh kegelapan, manusia ibarat berjalan dalam kegelapan dan akan memuji kebinasaan. Dunia ini tidak mengenal Allah. Maka Yesus sang terang dunia akan menyinari dunia ini, mengusir kegelapan dan mengubah manusia yang tidak mengenal Allah menjadi mengenal Allah. Yesus menuntun manusia di jalan yang benar menuju Bapa. Pandangan ini hendak menjelaskan bahwa Yesus sang terang dunia ini diibaratkan seperti Dian, yang ditempatkan di tengah kegelapan sehingga sekelilingnya terang benderang. Atau seperti obor bagi pengguna jalan sebagai Sukuh yang menerangi jalan yang hendak dituju. Lebih dari dian dan obor, Yesus sang terang dunia adalah sumber kehidupan. Semua mahkluk hidup membutuhkan terang. Sama seperti mahkluk hidup yang membutuhkan sinar matahari, demikianlah Yesus sebagai terang sumber kehidupan segala makhluk. Tanpa cahayanya mahkluk hidup tidak berdaya dan kehilangan sumber kehidupan. Sahabat yang baik hati! Sebagai pengikut Yesus mari berjalan dalam terang Tuhan. Yesus telah datang ke dunianini, mengusir kegelapan dan mengalahkan maut. Yesus bersabda: "barang siapa mengikut Aku, dia tidak akan berjalan dalam kegelapan." Sahabatku, Tuhan memberkati saudara dengan melimpahkan segala kebaikan dalam hidup saudara. Amin Salam: Pdt Nekson M Simanjuntak

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEBAHAGIAAN ORANG BENAR

  Kotbah Minggu Exaudi Minggu, 12 Mei 2024 Ev. Mazmur 1:1-6 KEBAHAGIAAN ORANG BENAR Selamat Hari Minggu! Sahabat yang baik hati, kotbah ming...