SESUNGGUHNYA TUHAN TIDAK MENJAUH
Selamat Pagi! Sahabat yang baik hati, marilah menggunakan waktu di pagi hari ini untuk berdoa, membaca dan merenungkan firman Tuhan sebagai sumber kekuatan, inspirasi dan motivasi bagi kita. Jumat 03/11/2017.
Mazmur 10:1 (TB) Mengapa Engkau berdiri jauh-jauh, ya TUHAN, dan menyembunyikan diri-Mu dalam waktu-waktu kesesakan?
Psalms 10:1 (RSV) Why dost thou stand afar off, O LORD? Why dost thou hide thyself in times of trouble?
Mazmur ini adalah Mazmur Daud berisi tentang doa pengharapan ketika menghadapi tekanan. Jika dalam Mazmur sebelumnya Daud mengalami optimisme dan menceritakan kegemilangan Tuhan atas bangsa-bangsa. Tetapi pada Mazmur 10 ini Daud kehilangan percaya diri, seolah ditinggalkan Tuhan berjuang sendirian di tengah-tengah kuatnya musuh. Tuhan seolah tidak berdiri dipihakNya. Dalam keadaan tersesak dihadapan musuh, demikianlah kondisi pemazmur. Seperti dalam suatu pertandingan pemazmur kehilangan rasa percaya diri karena lawan-lawannya terlalu kuat. Semangat untuk menantang musuh sirna sudah, tetapi terpojok dan tertunduk dihadapan musuh-musuhnya. Musuh-musuhnnya mebusungkan dada, dan dengan berani menantang seolah tiada lawan yang sebanding untuknya. Keterangan-keterangan ayat berikutnya menunjukkan musuh-musuhnya begitu menekan pemazmur.
Jika kita baca renungan di pagi ini seolah tidak adil rasanya, Tuhan seolah-olah membiarkan orang baik dikelilingi dan ditekan ketidakadilan. Orang baik tak berdaya mengahadapi orang fasik. Orang-orang fasik leluasa dengan kekuatannya. Pemazmur berpeluh menghadapi pergumulannya. Namun tidak berputus asa, tetap berpengharapan kepada Tuhan dan memohon dengan sangat akan pertolongannya.
Mengapa engkau menjauh-jauh ya Tuhan dan mengapa Engkau menyembunyikan diriMu waktu-waktu kesesakan? Ini suatu pergumulan berat, dimana kah Tuhan ketika orang benar membutuhkannya? Sebagaimana firman: Mazmur 50:15 (TB) Berserulah kepada-Ku pada waktu kesesakan, Aku akan meluputkan engkau, dan engkau akan memuliakan Aku." Sela
Sahabat yang baik hati! Tuhan itu mengetahui keadaan kita, Dia tidak membiarkan kita sendirian. Tuhan itu penolong bagi orang yang tersesak dan pertolongannya tidak pernah datang terlambat. Sekalipun tak berdaya, pengharapannya hanya kepada Tuhan dan hanya Tuhan yang dapat menolongnya. Inilah doanya: Mazmur 10:12 (TB) Bangkitlah, TUHAN! Ya Allah, ulurkanlah tangan-Mu, janganlah lupakan orang-orang yang tertindas.
#pdt nekson m sjuntak
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
KEKUASAAN DAN KERAJAAN ALLAH KEKAL
Kotbah Minggu Akhir Tahun Gerejawi - Peringatan Orang Meninggal Minggu, 24 Nopember 2024 Ev. Daniel 7:9-14 KEKUASAAN DAN KERAJAAN ALLAH YA...
-
Sermon Jamita Minggu 7 Okt 2018 Turpuk : 2 Timoteus 4:1-5 SAHAT ULA TOHONANMI - TUNAIKANLAH TUGAS PELAYANANMU Patujolo/Pendahuluan ...
-
HIDUP DAN MATI MILIK TUHAN Selamat Pagi! Sahabat yang baik hati, marilah menggunakan waktu sejenak di pagi hari ini untuk berdoa, membaca ...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar